KKB Jadi Tantangan Besar Bagi Panglima Yudo Margono

Sabtu, 17 Desember 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Laksamana TNI Yudo Margono di gedung DPR, kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa, 13 Desember 2022. (Foto: Beritasatu.com/Yustinus Paat)

Laksamana TNI Yudo Margono di gedung DPR, kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa, 13 Desember 2022. (Foto: Beritasatu.com/Yustinus Paat)

JAKARTA – Anggota Komisi I DPR dari Fraksi Partai Golkar Dave Laksono menilai kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Papua menjadi tantangan besar bagi Panglima TNI terpilih, Laksamana Yudo Margono. Menurut Dave, Yudo harus menemukan strategi baru dan tepat untuk menumpas KKB Papua agar tidak terus meneror masyarakat Papua.

“Ini adalah sebuah tantangan yang besar bagi panglima berikutnya. Ini bukan hanya perhatian khusus tetapi juga perlu program dan gebrakan baru untuk bisa menghentikan gerakan tersebut,” ujar Dave Dilansir dari Beritasatu.com, Jumat (16/12/2022).

Baca Juga :  Auto Betah, Fasilitas Mewah Media Center KTT ASEAN

Terbaru, KKB menembak mati 4 warga sipil di dua lokasi, yaitu di Kabupaten Pegunungan Bintang, Provinsi Papua Pegunungan, dan Kabupaten Puncak, Provinsi Papua Tengah. Ada tiga warga yang tewas dibunuh di Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua Pegunungan. Sementara di Kabupaten Puncak, seorang warga yang dibunuh merupakan pegawai Bank Papua.

Menurut Dave, aksi KKB terbaru tersebut menunjukkan KKB masih ada dan mendapatkan dana serta amunisi dari pihak-pihak yang ingin memecah belah Indonesia. Karena itu, kata dia, menumpas KKB di Papua juga harus mengejar para donaturnya.

“Jadi, para donaturnya juga harus dikejar dan ditindak tegas,” tandas dia.

Baca Juga :  Pangkostrad Tanam Perdana Kakao dan Jagung di Lahan Ketahanan Pangan Kostrad Tasikmalaya

Apalagi, kata Dave, selama ini, pendekatan militeristik terhadap masalah keamanan di Papua belum efektif memberikan hasil positif. Menurut dia, hal tersebut menjadi tantangan tersendiri bagi Yudo Margono untuk memastikan pendekatan militeristik tidak menjadi dominan dalam penanganan masalah Papua.

“Memang perlu pendekatan komprehensif, mulai dari pendekatan budaya, agama, ekonomi dan pendidikan agar memastikan tanah Papua benar-benar aman,” pungkas Dave.

(Red)

Berita Terkait

Deklarasi Pemekaran Kabupaten Lampung Pesisir, Diikuti Tujuh Kecamatan dari Dua Kabupaten
Pemerintah Kota Tangerang Selatan Gelar Peringatan Isra Mikraj 1446 H
Tumbuhkan Kebersamaan di Perbatasan, Satgas Pamtas Yonarmed 11 Kostrad Laksanakan Karya Bakti di GKI St. Imanuel Tau Lumbis
1000 Massa Akan Unjuk Rasa di Pelindo III, Tuntut Realisasi Pembayaran Lahan!
Bus Angkut 8 Orang Masuk Jurang dan Terbakar di Pesisir Barat, 3 Orang Meninggal Dunia
Kapolda Lampung Instruksikan Kesiagaan Polres dalam Antisipasi Bencana Cuaca Ekstrem
Meriahkan Lomba Perkutut, Rohmat Ketua DPD Lampung Peduli Hukum Juara Satu
Ketua PWDPI Lampung Soroti Ambruknya Proyek Cagar Budaya Senilai 18 Miliar Rupiah
Berita ini 18 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 15 Februari 2025 - 15:02 WIB

Deklarasi Pemekaran Kabupaten Lampung Pesisir, Diikuti Tujuh Kecamatan dari Dua Kabupaten

Kamis, 6 Februari 2025 - 00:52 WIB

Pemerintah Kota Tangerang Selatan Gelar Peringatan Isra Mikraj 1446 H

Rabu, 5 Februari 2025 - 21:52 WIB

Tumbuhkan Kebersamaan di Perbatasan, Satgas Pamtas Yonarmed 11 Kostrad Laksanakan Karya Bakti di GKI St. Imanuel Tau Lumbis

Minggu, 15 Desember 2024 - 08:27 WIB

1000 Massa Akan Unjuk Rasa di Pelindo III, Tuntut Realisasi Pembayaran Lahan!

Kamis, 12 Desember 2024 - 22:02 WIB

Bus Angkut 8 Orang Masuk Jurang dan Terbakar di Pesisir Barat, 3 Orang Meninggal Dunia

Jumat, 6 Desember 2024 - 16:36 WIB

Kapolda Lampung Instruksikan Kesiagaan Polres dalam Antisipasi Bencana Cuaca Ekstrem

Minggu, 1 Desember 2024 - 20:10 WIB

Meriahkan Lomba Perkutut, Rohmat Ketua DPD Lampung Peduli Hukum Juara Satu

Minggu, 1 Desember 2024 - 18:16 WIB

Ketua PWDPI Lampung Soroti Ambruknya Proyek Cagar Budaya Senilai 18 Miliar Rupiah

Berita Terbaru

TNI-POLRI

Satgas Yonif 762/VYS Bagikan Seragam dan Alat Tulis

Selasa, 18 Feb 2025 - 18:02 WIB